Kesehatan

Pembersih Khusus Mengatasi Noda Susu Pada Botol

Pembersih Khusus Mengatasi Noda Susu Pada Botol

Pembersih Khusus Mengatasi Noda Susu Pada Botol

Apakah Anda pernah mengalami kesulitan ketika akan membersihkan botol susu bayi Anda. jika iya mungkin Anda belum mengetahui bahwa ada pembersih khusus yang dirancang untuk membersihkan botol susu bayi dengan bersih dan aman. Sabun botol susu bayi ini mudah sekali untuk Anda dapatkan baik di swalayan maupun di toserba terdekat.

Kriteria sabunĀ  yang sesuai untuk mencuci botol susu bayi antara lain mengandung antibacterial yang memastikan botol bersih dan bebas bakteri. Anda dapat menggunakan Sleek Baby yang memang di formulasikan sebagai pembersih botol susu bayi. Selain memiliki kandungan antibacterial, juga harus mengandung beberapa formula lainnya yang sifatnya menjamin botol bersih dan higienis ketika di pergunakan kembali.

Kandungan Aman Sabun Botol Susu Bayi

Seperti yang telah disebutkan, salah satu formula yang penting terdapat dalam komposisi sabun adalah antibacterial. Karena botol bayi akan dipergunakan secara berulang dan susu yang ada didalamnya akan masuk ke dalam sistem pencernaan, penting untuk mengetahui bahan apa sajakah yang aman untuk mencuci botol. Harapannya botol yang bersih tidak mengandung bakteri penyebab penyakit pada bayi.

  1. Food Grade

Selayaknya produk yang digunakan untuk bayi dan anak, maka pastikan sabun tersebut telah lolos uji food grade. Dengan formula ini maka akan dipastikan sabun ini aman dan bakteri yang masih tersisa didalam botol akan diikat sehingga tidak ikut masuk kedalam perut apabila botol diisi susu kembali untuk diminum sang bayi.

  1. Paraben Free

Zat ini merupakan sejenis bahan pengawet kimia. Produk ini banyak digunakan untuk mengawetkan kosmetik dan lainnya sehingga tidak mudah berjamur. Penggunaan paraben ini cukup membahayakan terlebih untuk bayi yang masih sensitif. Pastikan sabun bebas dari paraben.

  1. Stain Removal Formula

Formula khusus yang diciptakan untuk membunuh bakteri dan membersihkan noda bekas susu sehingga bau amis pada botol bisa hilang. Jika noda bekas susu dibiarkan mengendap maka akan menimbulkan kerak sebagai ruang tumbuh bakteri berbahaya.

  1. Dermatologically Tested

Sabun yang aman akan telah melalui serangkaian tes dimana sabun dipastikan aman dan tidak menimbulkan iritasi. Selain membuat botol menjadi bersih juga akan menjaga kulit Anda tetap lembut dan tidak panas ketika mencuci menggunakan sabun tersebut.